Resep Roti Manis Isi Coklat Lembut
Roti manis isi coklat lembut, pasti nikmat jika di temani segelas teh hangat, berikut resep roti manis isi coklat lembut nikmat , selamat mencoba
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 bungkus premix roti manis(misal, saf-instan)
1 bungkus ragi dalam kemasan
1 butir telur
100 ml air es
45 gram mentega tawar dingin
Bahan Filling Choco Ganache:
50 ml krim kental
100 gram dark cooking chocolate, potong-potong
25 gram choco chips mini
Bahan Olesan:
15 ml susu evaporated
Bahan Taburan:
1 sendok teh popy seed
Cara membuat roti manis isi coklat yang lembut:
- Filling, panaskan krim kental. Masukkan dark cooking chocolate. Aduk hingga larut. Dinginkan.Tambahkan choco chips. Aduk rata. Bentuk bulat. Dinginkan.
- Campur premix roti manis dan ragi. Aduk rata. Tambahkan telur. Uleni rata. Tuang air. Uleni hingga kalis. Tambahkan mentega. Uleni hingga elastis. Diamkan 10 menit.
- Potong-potong adonan 30 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit. Pipihkan. Isikan ganache pada kulit. Bentuk oval. Letakkan di dalam loyang yang dioles margarin. Diamkan 90 menit hingga mengembang 2 kali lipat.
- Oleskan susu. Taburkan poppy seed.
- Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 10 menit hingga matang.
Hidangkankan selagi panas, selamat menikmati roti manis isi coklat yang lembut.